KPU Jakarta Timur Ikuti Rapat Divisi Hukum Pengawasan SPIP dan JDIH
KPU Kota Jakarta Timur Menghadiri Undangan KPU Provinsi DKI Jakarta, mengenai Agenda Kegiatan Rapat Divisi Hukum dan Pengawasan terkait JDIH dan SPIP yang dihadiri oleh Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kab/Kota se- Daerah Khusus Jakarta, Kasubbag Teknis Penyelenggaraan Pemilu dan Hukum KPU Kab/kota se- Daerah Khusus Jakarta, Rabu (23/4).
Adapun Rapat tersebut dipimpin oleh Ketua KPU Provinsi Daerah Khusus Jakarta (DKJ). Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi DKJ menyampaikan beberapa Evaluasi terkait pelaporan SPIP tingkat Kabupaten/Kota dan pengarsipan produk Hukum melalui website JDIH.
Turut hadir mewakili KPU Kota Jakarta Timur, Kadiv Hukum dan Pengawasan Rio Verieza, Kasubbag Teknis Penyelenggaraan Pemilu dan Hukum Destri Natali dan juga Staf.