Berita Terkini

Rapat Konsolidasi Tahapan Pemilu Tahun 2024 Bersama Badan Adhoc

Jakarta – Kamis (20/07/2023), KPU Kota Jakarta Timur menyelenggarakan Rapat Konsolidasi Tahapan Pemilu Tahun 2024 Bersama Badan Adhoc Se-Kota Jakarta Timur di Hotel Sentral Cawang Jakarta. Rapat Konsolidasi ini dihadiri oleh Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta Korwil Jakarta Timur, Ketua Panita Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-kota Jakarta Timur. Selain itu, Rapat Konsolidasi ini juga diikuti oleh Anggota dan Sekretariat KPU Kota Jakarta Timur periode 2023-2028 serta Anggota KPU Kota Jakarta Timur periode 2018-2023. Dalam sambutannya, Ketua KPU Kota Jakarta Timur, Tedi Kurnia menyampaikan bahwa “Hari ini adalah hari yang dinantikan KPU Kota Jakarta Timur periode 2023-2028 untuk menyongsong pemilu tahun 2024” Ujar Tedi. “Saya berpesan kepada ketua PPK dan PPS untuk menyampaikan kepada anggotanya untuk selalu kompak dalam menjalani tahapan. Karena ada pepatah yang mengatakan “Bakat akan memenangkan pertempuran. Akan tetapi, tim yang solid akan memenangkan kejuaraan” tambah Tedi. Irwan Rambe, Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta, menyampaikan bahwa menerima aspirasi dari teman-teman yang berusaha memfasilitasi untuk sekretariatan “Saya akan berusaha menampung aspirasi teman-teman dan memfasilitasi sehingga nantinya tidak ada kendala apapun”. Rapat Konsolidasi Tahapan Pemilu Tahun 2024 ini bertujuan untuk persiapan penyusunan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb). “Pemilih dapat mengurus dokumen pindah memilih selambat-lambatnya 30 hari sebelum hari pemungutan suara, yaitu tanggal 15 Januari 2024”-Ar

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Sekretaris KPU Kab/Kota, Jabatan Pengawasan dan Fungsional se- Provinsi DKI Jakarta

Jakarta, Senin (30/06/23) Berdasarkan keputusan Sekretaris Jenderal KPU RI Nomor 927 Tahun 2023 tentang Pendelegasian wewenang pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat administrasi dan pejabat fungsional dilingkungan sekretariat KPU Provinsi DKI Jakarta Tahun 2023, Sekretaris KPU Provinsi DKI Jakarta Dirja Abdul Kadir melantik 7 Pejabat Administrasi dan 1 orang Pejabat Fungsional pada Sekretariat KPU Provinsi DKI Jakarta dan  Sekretariat KPU Kabupaten/Kota Provinsi DKI Jakarta di Kantor KPU Provinsi DKI Jakarta dan salah satu Sekretaris yang dilantik adalah Fran Sinatra ( Sekretaris KPU Kota Jakarta Timur). Turut hadir dalam acara pelantikan Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta, Ketua KPU Kab/Kota se-Provinsi DKI Jakarta dan Sekretaris KPU Kab/Kota se-Provinsi DKI Jakarta.

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) tingkat kota Jakarta Timur dalam Pemilihan Umum Tahun 2024

Jakarta - Rabu (20/06/2023), KPU Jakarta Timur menyelenggarakan Rapat  Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) tingkat kota Jakarta Timur dalam Pemilihan Umum Tahun 2024 di Hotel Sentral Cawang Jakarta. Rapat Pleno ini dihadiri oleh Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta Korwil Jakarta Timur, Ketua dan Anggota Bawaslu DKI Jakarta, Perwakilanan Polres Metro Jakarta Timur, Perwakilan Dandim 0505 Jakarta Timur, Bawaslu Kota Jakarta Timur, Kasuban Kesbangpol Kota Administrasi Jakarta Timur, Kasudin Dukcapil Kota Administrasi Jakarta Timur, Ka Lapas se-Kota Jakarta Timur, Ka Rutan se-Kota Jakarta Timur, Ketua dan Anggota PPK Divisi Tarlih dan Pengurus Partai Politik tingkat Kota Jakarta Timur. Dalam sambutannya, Ketua KPU Kota Jakarta Timur, Wage Wardana, menyampaikan bahwa “ Hari senin kemarin, kita sudah melaksanakan Warming Up Rapat Koordinasi pra penetapan DPT. hari ini adalah final nya dan data akan kita tetapkan hari ini juga. Data yang akan kita pleno ini sebagai hak asasi setiap orang memberikan otoritas, di dalam perjalanan data ini ada kewajiban yang dapat terwujud atas penyelenggaraan pemilu tahun 2024 nanti. Oleh karena itu, para Stakeholder harus mempertahankan komunikasi dan melakukan koordinasi”. Ujar Wage Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta yang juga korwil Jakarta Timur Irwan Rambe dalam sambutannya mengatakan "Jakarta Timur penduduknya cukup padat dan banyak dibandingkan wilayah-wilayah lain, tentu proses perjalanan data pemilih ini harus memastikan masyarakat terjamin hak pilihnya. Terima kasih untuk tim data untuk memastikan dan menghasilkan Daftar Pemilih yang valid dan akurat". Ujar Rambe Handoko, Kasuban Kesabangpol Jakarta Timur menyampaikan bahwa “melalui rapat ini kita bisa mengupayakan secara optimal dapat menyusun DPT dan memenuhi demokrasi itu sendiri” Ujar Handoko Rapat Pleno Terbuka ini merupakan lanjutan dari persiapan rekapitulasi DPSHP Akhir dan DPT. Dalam materi yang disampaikan terdapat 46.982 kategori baru berusia 17 tahun dari 10 kecamatan. Kemudian, terdapat 6.383 non KTP-el. Dan sebanyak 2.633 data meninggal dari KPU RI. Di penghujung acara Rapat Pleno, Wage Wardana menetapkan Hasil Rekapitulasi dan Penetapan DPT tingkat Kota Jakarta Timur Pemilihan Umum Tahun 2024 dengan jumlah TPS sebanyak 8.812. Untuk pemilih Laki-Laki 1.174.032 pemilih dan untuk pemilih Perempuan sebanyak 1.209.940. Dan total pemilih Laki-Laki & Perempuan sebanyak 2.383.972 pemilih - Ar

Rapat Koordinasi Persiapan Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) tingkat kota Jakarta Timur dalam Pemilihan Umum Tahun 2024

Jakarta - Senin (19/06//23), KPU Jakarta Timur menyelenggarakan Rapat Koordinasi Persiapan rekapitulasi Tingkat  Kota Jakarta Timur dalam Pemilihan Umum Tahun 2024. Rapat Pleno ini diselenggarakan di Hotel Sentral Jakarta. Rapat Koordinasi ini dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta, Walikota Kota Administrasi Jakarta Timur, Kapolres Metro Jakarta Timur, Dandim 0505 Jakarta Timur, Bawaslu Kota Jakarta Timur, Kepala Bakesbangpol Kota Administrasi Jakarta Timur, Kepala Suku Dispendukcapil Kota Administrasi Jakarta Timur, Ka Lapas se-Kota Jakarta Timur, Ka Rutan se-Kota Jakarta Timur, Ketua dan Anggota PPK divisi tarlih, pengurus partai politik tingkat Kota Jakarta Timur. Selain itu, rapat pleno ini juga diikuti oleh Anggota dan Sekretariat KPU Kota Jakarta Timur dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kota Jakarta Timur.   Dalam sambutannya, Ketua KPU Kota Jakarta Timur, Wage Wardana, menyampaikan bahwa “  Karena DPT akan ditetapkan maka akan menjadi dasar untuk logistik kita, jadi mari kita sama sama pantau data kita ini. Kita bisa mengecek apakah nama kita sudah terdaftar atau belum. Dan pastikan data masuk dan terdaftar semua, karena DPT bukan hanya data masuk saja tetapi ada data keluar, ada yang meninggal, data yang baru berumur 17 tahun dan mungkin TNI Polri yang baru pensiun” Ujar Wage. “ Selama di KPU usahakan menjadi manusia yang sempurna, kerja independen, kerja keras, di KPU memberikan kerjaan tuntas, kerja cerdas dan kerja ikhlas. Mudah mudahan acara kali ini menjadi ruang dialog, sesuai dengan arahan bapak/ibu semua” Ari Yuswanto, Perwakilan Kesabangpol Jakarta Timur menyampaikan bahwa “ DPT adalah hal yang krusial untuk pemilu ini, sehingga kita tentunya berharap dari masa ke masa DPT menjadi yang cukup baik yang mengcover seluruh kalangan masyarakat dan peserta pemilu. DPT menjadi masalah yang sangat polemik, saya yakin dan percaya dari kita semua baik pemerintahan daerah dan pemerintahan pusat berusaha yang terbaik untuk Daftar Pemilih Tetap ini” Rapat Koordinasi Persiapan Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) bertujuan untuk menerima masukan dari masyarakat. Tedi Kurnia selaku Anggota KPU Kota Jakarta Timur divisi Perencanaan, Data, dan Informasi senantiasa mengingatkan forum untuk mensosialisasikan pengecekan daftar pemilih di cekdptonline.kpu.go.id kepada masyarakat. “Pastikan nama anda terdaftar sebagai pemilih, masih ada 2 hari. Hari ini kita validasi dan hari ini juga kita masukan ke DPT Jakarta Timur dan cek nama kita di cekdptonline.kpu.go.id”  Ujar Tedi. Kemudian, Rekap Hasil Rapat Pleno PPK dan PPS DPSHP Akhir Tingkat Kota Jakarta Timur Pemilihan Umum Tahun 2024 dengan total 2.387.755 pemilih.-Ar

Menerawang Pasang Surut Data Pemilih Pasca Pleno Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan

Jakarta (05/06/2023) - Pada 12 Mei 2023 yang lalu Komisi pemilihan umum Kota Jakarta Timur melaksanakan rapat pleno terbuka hasil rekapitulasi dan penetapan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Pemilu tahun 2024 di hotel Fave PGC Jakarta Timur. Acara tersebut Dihadiri oleh para partai pemilu peserta pemilu tahun 2024, stakeholders jakarta timur Dengan hasil pengesahan DPSHP tingkat kota jakarta timur yaitu 8.807 TPS dengan Jumlah Pemilih 2.387.510 Pemilih terdiri dari pemilih laki 1.175.852 pemilih dan pemilih perempuan sebanyak 1.211.658 pemilih. Dan berlanjut pada tahapan DPSHP Akhir yang akan di sahkan pada Pleno Daftar Pemilih Tetap. Pemutahiran data pemilih sementara hasil perbaikan merupakan tindak lanjut dari daftar pemilih sementara pada tahap sebelumnya yang mengalami perubahan akibat adanya pemilih yang tidak memenuhi syarat perubahan elemen dan pendataan pemilih baru Termasuk pendataan terhadap TPS lokasi khusus yang ada di kota Jakarta Timur. Perubahan-perubahan tersebut merupakan hasil dari tanggapan dan masukan yang di lakukan PPK dan PPS di lingkungan Kota Jakarta Timur adapun hal-hal terkait TPS khusus di koordinasikan secara rutin kepada pengelola atau pejabat di lokasi TPS khusus. TPS lokasi khusus di jakarta timur terdiri dari lapas, rutan, Apartemen dan Real Estate di kecamatan Cakung, Duren Sawit dan Jatinegara. Jakarta Timur juga memiliki TPS lokasi khusus yang berada di Kecamatan Jatinegara kelurahan Cipinang Besar Utara yang meliputi Lapas klas 1 Cipinang, Lapas Narkotika klas II Cipinang, Rutan klas 1 Cipinang dan Kelurahan Cipinang Besar Selatan Apartemen Bassura lalu Kecamatan Cakung pada Kelurahan Rawaterate Real Estate Sedayu City terdapat pula pada Kecamatan Duren Sawit terdapat di kelurahan pondok bambu meliputi Lapas perempuan Klas IIA Pondok Bambu dan Rutan Klas I Pondok Bambu dengan Jumlah seluruhnya 9.461 Pemilih 41 TPS Lokasi Khusus. Pada Lapas klas 1 Cipinang terdiri dari 12 TPS dengan substansi 2.683 pemilih pada Lapas klas IIA narkotika terdiri dari 11 TPS dengan substansi 2.026 pemilih. Sementara di rutan cipinang terdiri dari 10 TPS 2.911 pemilih Apartemen Bassura memiliki 3 TPS dengan 629 pemilih, di lain sisi Lapas Perempuan Klas IIA Pondok Bambu memiliki 1 TPS dengan substansi 274 pemilih dan Rutan Klas I Pondok Bambu memiliki 2 TPS dengan substansi 525 pemilih sementara di Real Estate Sedayu City memiliki 2 TPS dengan 413 pemilih. Koordinasi antar KPU Kota juga rutin dilakukan dalam hal eksekusi data ganda dan perpindahan pemilih termasuk dengan PPLN. Hasil pemutahiran tersebut akan berlanjut pada tahap dpshp akhir tingkat ppk dan pps yang kemudian akan di tetapkan sebagai DPT tingkat kota jakarta timur pada tanggal 21 juni 2023 Partisipasi dan perhatian masyarakat sangat penting dalam penyusunan daftar pemilih di pemilu tahun 2024 agar data pemilih di tingkat kota jakarta timur memiliki data yang bersih, akurat, valid dan akuntabel. (HM)  

Rakord Terkait Persiapan Tempat Penyimpanan Alat Kelengkapan Pemungutan Suara Tingkat Kecamatan Untuk Pemilu 2024

Jakarta (25/05/23). KPU Kota Jakarta Timur menyelenggarakan rapat koordinasi  dalam rangka persiapan tempat penyimpanan alat kelengkapan pemungutan suara/ pemilu tahun 2024 di tingkat kecamatan se-kota administrasi Jakarta Timur. Rapat koordinasi ini juga dihadiri oleh Ketua KPU kota Jakarta Timur, Wage Wardana dan seluruh anggota KPU Jakarta Timur, Suhanda, Tedi Kurnia, Fahrur Rohman, Tri Erdaningsih, Sekretaris,  Kepala Sub-bagian Keuangan, Umum dan Logistik, ketua PPK se-kota Jakarta Timur, Anggota PPK divisi Logistik se-kota Jakarta Timur, serta Sekertaris PPK se-Kota Jakarta Timur. Rapat dibuka oleh Master of Ceremony kemudian dilanjutkan oleh Ketua KPU Jakarta Timur, dalam sambutannya menyampaikan bahwa “tahapan yang semakin meningkat dan spirit kita juga harus ditingkatkan”. Ujar Wage “Surat suara adalah media aspirasi masyarakat, sehingga kami mengharapkan pemilu 2024 menjadi sebuah pesan untuk masyarakat yaitu sebagai Integrasi Bangsa dan Bentuk musyawarah Indonesia” tambah Wage. Kemudian arahan mengenai persiapan tempat penyimpanan alat kelengkapan pemungutan suara tahun 2024 disampaikan oleh Sekretaris KPU Kota Jakarta Timur, Ibu Henny Yudhi Rahmi. “KPU Provinsi menginfokan bahwa tanggal 21 Juni 2023 sudah menetapkan DPT, maka dari itu harus segera menginventaris gudang penyimpanan alat kelengkapan logistik” ujar Henny. “Apabila PPK tidak mendapatkan tempat untuk penyimpanan alat kelengkapan logistik, segera infokan ke kami atas kendala yang terjadi agar kami bisa menyampaikannya ke KPU Provinsi” tambah Henny. Rapat ini ditutup oleh Ketua KPU Jakarta Timur Wage Wardana. Diharapkan pemilu 2024 yang akan datang menjadi lebih lancar dari adanya Rapat Koordinasi dalam rangka persiapan tempat penyimpanan alat kelengkapan pemungutan suara/ pemilu tahun 2024 di tingkat kecamatan se-kota administrasi Jakarta Timur ini. - Car & Ar