Berita Terkini

Surat Suara DPR RI Dapil I DKI Jakarta Tiba di Gudang Logistik KPU Kota Jakarta Timur

Surat Suara DPR RI Dapil I DKI Jakarta Tiba di Gudang Logistik Jakarta - Surat suara DPR RI untuk Daerah Pemilihan (Dapil) I DKI Jakarta tiba di Gudang Logistik KPU Kota Administrasi Jakarta Timur, kawasan Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) Cakung, Jakarta Timur, Senin (4/12/2023). Ketua KPU Kota Jakarta Timur Tedi Kurnia menerima langsung distribusi tahap II logistik Pemilu 2024. Turut mendampingi Ketua  Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Willem J Wetik dan Anggota Bawaslu Jakarta Timur Amelia Rahman Marasabessy, serta Anggota KPU Kota Jakarta Timur Rio Verieza dan Carlos Kartika Yudha Paath. Selain itu, hadir juga pihak keamanan dari Polres Jaktim.  "Kami sudah menerima langsung 2.436.059 surat suara DPR RI Dapil DKI Jakarta I. Seluruhnya berada dalam. 4.872 dus ditambah 59 lembar. Jadi, satu dus berisi 500 lembar," kata Tedi Kurnia kepada wartawan. Tedi Kurnia menuturkan pada 28 Oktober 2023, distribusi tahap pertama telah dilaksanakan. Saat itu, KPU Kota Jakarta Timur menerima sebanyak 4 (empat) item logistik Pemilu 2024, yaitu kotak suara, bilik suara, segel, dan tinta. "Secara bertahap distribusi logistik akan terus berjalan," ujar Tedi Kurnia. Sementara itu, Ketua Bawaslu Jaktim Willem J Wetik mengatakan pihaknya turut memantau dan mengawasi penyaluran logistik Pemilu 2024. Bawaslu Jakarta Timur, lanjut Willem, menerjunkan tim piket untuk bertugas di gudang logistik KPU Jakarta Timur.  "Kami dari Bawaslu Jaktim ikut memantau dan mengawasi langsung proses distribusi. Ada tim kami yang piket di gudang logistik," kata Willem.

Rapat Konsolidasi Badan Adhoc se-Kota Jakarta Timur Pemilu Tahun 2024

​​​​Jakarta, Senin (27/11/23) - KPU Kota Jakarta Timur Menyelenggarakan acara Rapat Konsolidasi Badan Adhoc se-Kota Jakarta Timur Pemilu Tahun 2024 pada Minggu s.d Senin 26 s.d 27 November 2023 di BW Kemayoran Hotel & Convention. Acara yang dihadiri PPK dan PPS se-Kota Jakarta Timur dibuka oleh Ketua KPU Kota Jakarta Timur Tedi Kurnia, dalam sambutannya Tedi Megucapkan Terima kasih kepada PPK dan PPS yang sudah hadir di acara ini, Untuk Pemilu tahun 2024 ini fasilitas tempat untuk logistik sudah ada. Perekrutan KPPS akan segera dilakukan, oleh karena itu Bimtek KPPS di setiap kelurahan harus maksimal. Tedi juga mengapresiasi kinerja PPK PPS yang sudah melakukan Sosialisasi tentang Kepemiluan, DPTb dan KPPS ke Masyarakat, Kita akan memberikan penghargaan kepada PPK PPS yang paling banyak melakukan Sosialisasi ke Masyarakat, Ujar Tedi. Kabag Tapem Kota Administrasi Jakarta Timur Nuke Dasri dalam sambutannya Mewakil pesan dari Bapak Walikota Jakarta Timur mengatakan Tetap berhati-hati dan menjaga netralitas, apalagi tingkat kota sudah mendeklarasikan pemilu damai , Bapak Walikota juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya untuk PPK PPS yang sudah mengorbankan waktu, pikiran dan keluarga untuk mensukseskan Pemilu ini, tetap jaga kesehatan selalu berkoordinasi dengan Camat, Lurah, RT dan RW setempat. Narasumber pada acara ini Dr. Celestinus Eigya Munthe, SpKJ, M.Kes mengenai Pengendalian diri untuk mengatasi stres beban kerja. Selain itu dilakukan juga asessment dan meditasi dari PT. ARA Indonesia untuk Badan Adhoc PPK dan PPS. (rd)

KPU GOES TO CAR FREE DAY

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jakarta Timur turut andil dalam kegiatan KPU goes to car free day (CFD) yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta dengan tema "Pindah Memilih" di hari bebas kendaraan bermotor atau car free day (CFD) Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat pada Minggu, (26/11/2023). Kegiatan itu sendiri dimulai pada pukul 06.00 s.d 10.00 WIB, di lokasi sekitaran Bundaran HI Jakarta.  KPU Kota Jakarta Timur memanfaatkan momen ini untuk membuka layanan Posko Pindah Memilih, guna memudahkan masyarakat yang belum mengurus surat pindah memilih dikarenakan berbagai macam kesibukan di hari kerja. dan terbukti antusias masyarakat yang ingin mengetahui informasi terkait pengurusan surat pindah memilih tersebut.

Deklarasi Pemilu Damai

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jakarta Timur menghadiri giat Apel Kesiapan dan Deklarasi Pemilu Damai pada Pemilihan Umum Tahun 2024 Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur di halaman Walikota Kota Administrasi Jakarta Timur pada Selasa, 21|11|2023. Dalam apel yang di Pimpin oleh Walikota Kota Administrasi Jakarta Timur Bapak M. Anwar, S.Si., M.AP. sebagai Pembina Apel tersebut, hadir pula . Anggota KPU Provinsi DKI Bapak Irwan Supriyadi Rambe, Anggota Bawaslu Provinsi DKI Jakarta Bapak Sakhroji, Ketua dan Anggota KPU Kota Jakarta Timur Bapak Tedi Kurnia, Bapak Carlos Kartika Yudha Paath, Bapak Marhadi, Bapak Fahrur Rohman, dan Bapak Rio Verieza, Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Jakarta Timur, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi DKI Jakarta, Kepala Kepolisian Resort Jakarta Timur, Komandan Kodim 0505/JT, Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Timur, Wakil Walikota, Sekretaris Kota, Para Asisten, Inspektur Pembantu Kota, Kepala Suku Badan Perencanaan dan Pembangunan, Kepala Suku Badan Pengelolaan Aset Daerah, Kepala Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kepala Suku Dinas Pendidikan I, Kepala Suku Dinas Pendidikan II, Kepala Suku Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Kepala Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kepala Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik, Kepala Suku Dinas Kesehatan, Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan, Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga, Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Suku Dinas Sosial, Kepala Suku Dinas Perhubungan, Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota, Para Camat, Kepala Bagian Pemerintahan, Kepala Bagian Hukum, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat, Kepala Bagian Keuangan, Para Lurah, Ketua Dewan Kota, Para Ketua Partai Politik, Tim Sukses Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden, Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah Kota Administrasi Jakarta Timur, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kota Jakarta Timur dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) se Kota Jakarta Timur, Panwascam dan Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD) se Kota Jakarta Timur Salah satu rangkaian acara yang sangat sakral adalah Penandatanganan Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 Yang dilakukan tidak hanya oleh penyelenggara dan peserta pemilu saja namun seluruh jajaran Pemerintahan, TNI dan Polri pun ikut andil dalam penandatanganan tersebut, guna terciptanya Pesta Demokrasi yang Aman, Damai, dan Kondusif di wilayah Kota Administrasi Jakarta Timur.

KPU Kota Jakarta Timur Meninjau Produksi Segel Kotak Suara Pemilu Tahun 2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jakarta Timur mengunjungi pabrik produksi segel kotak suara yang merupakan bagian penting dalam Pemilu 2024 di kantor penyedia PT Sinwa Perdana Mandiri, Tangerang, pada Kamis (2/11/2023). Ketua KPU Kota Jakarta Timur Tedi Kurnia, meminta pihak penyedia untuk melakukan simulasi cara penggunaan segel tersebut pada specimen kotak suara. dilanjutkan untuk memonitoring cara pembuatan segel tersebut secara langsung mulai dari pencetakan segel, pencetakan logo KPU, packing, hingga sampai pengemasan ke dalam dus.  

Ceremonial Penerimaan Kotak Suara dan Bilik Suara Untuk Pemilu Tahun 2024

Jakarta, 28 Oktober 2023 - KPU Kota Jakarta Timur menyelenggarakan acara ceremonial penerimaan perlengkapan pemungutan suara berupa kotak suara dan bilik suara untuk Pemilu 2024 di gudang logistik KPU Kota Jakarta Timur di Kawasan Industri Pulogadung Turut hadir dan memberikan sambutan Anggota KPU RI Betty Epsilon Idroos, dalam sambutannya Betty mengatakan bahwa walaupun luas daerahnya tidak terlalu besar dibandingkan Kabupaten/Kota lainnya, Jakarta Timur mempunyai DPT terbanyak setelah Kabupaten Bogor maka untuk logistiknya ini KPU Jakarta Timur harus extra fokus untuk pendistribusian logistik ini, ujar Betty. Turut hadir juga Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta Irwan S Rambe, Nelvia Agustina dan Fahmi Zikrillah, dari jajaran Forkopimko Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Leonardus Simarmata, Dandim 0505 Letkol Arm Suyikno, Aspem Kota Jakarta Timur Eka Darmawan, hadir pula dari Anggota Bawaslu DKI Jakarta Rini Rianti, Anggota Bawaslu Jakarta Timur Amelia Rahman dan Taufiq Hidayatullah, Camat Cakung dan Tamu undangan yang lainnya. Dalam acara ini juga dilakukan simulasi cara penanggulangan pemadaman api oleh Sekretariat KPU Kota Jakarta Timur yang mendapatkan pelatihan khusus dari Gulkarmat Kecamatan Cakung. (rd)